Bahan:
1 sdm minyak, untuk menumis
100 g bawang bombai, iris kasar
5 bh bakso ikan, potong jadi 4 bagian
150 g ayam, potong panjang
100 ml air
1 sdm saus tiram
1 sdt kecap ikan
1 sdt minyak wijen
½ sdt lada
½ sdt garam
100 g paprika merah, potong 1x4 cm
100 g paprika hijau, potong 1x4 cm
150 g baby bok choy
Cara membuat:
Panaskan minyak, tumis bawang bombai sampai harum, masukkan bakso ikan dan potongan ayam, masak sampai ayam berubah warna.
Tambahkan air dan bumbu, masak sampai mendidih.
Masukkan paprika merah dan paprika hijau, masak sebentar sampai semua bahan matang.
Tambahkan baby bok choy, masak sebentar saja sampai layu. Sajikan selagi hangat.
Tips:
Sawi yang tersedia di pasar biasanya hanya tiga jenis yaitu sawi putih, bok choy, dan chai sim. Pilihan sawi biasanya lebih beragam di supermarket.
Beli sawi seperlunya saja karena sawi mudah busuk. Agar tetap awet, bungkus dengan kertas koran dan simpan di lemari es.
untuk 5 porsi
0 comments:
Post a Comment